Busana Bali saat Upacara

Yup... Upacara yang dilaksanakan di Sukawati Bali pada tanggal 8 Juni 2013. Dalam odalan/upacara di pura setempat banyak terlihat warga menggunkan busana adat yang terasa unik dan megah dengan mahkota. Para warga yang mengenakan busana unik ini akan melaksanakan mapeed menuju pura yang ada di ujung desa untuk mengambil air suci atau dibilang oleh warga setempat dengan nama ngening. Mereka berbarisan dengn rapi menuju pura di ujung desan dan nantinya kembali lagi ke pura. Sungguh iringan yang begitu indah dan warga lain yang berada di jalan sepanjang areal mapeed begitu sangt antusias menyaksikan iringan ini. Bagaimana tidak iringan ini begitu tampak elegan dan juga yang mengikuti peedan ini terlihat sangat anggun dan cantik pula.













Tidak ada komentar:

Paling Banyak Dilihat